Hot!

Leonardo DiCaprio dengan Tips Jalan Menuju Sukses

Leonardo DiCaprio

Leonardo DiCaprio

Leonardo DiCaprio, Penonton TV tahun 1990-an tentu masih ingat dengan sosok Luke dalam film seri TV Growing Pains. Pada film seri komedi ini, Leonardo DiCaprio ( Luke ) diceritakan sebagai anak gelandangan dari keluarga tidak harmonis, kemudian diangkat anak oleh keluarga Jason Seaver.

Luke digambarkan sebagai sosok remaja nakal karena latar belakang keluarganya, tetapi cerdas. Sosok ini sangat pantas diperankan DiCaprio. Sosok Luke yang masuk belakangan di seri ini segera merebut posisi sentral.

Pada masa remajanya, DiCaprio banyak memerankan tokoh di film layar lebar, seperti dalam Romeo & Juliet, Basketball Diaries, dan The Quick and The Dead. Lalu, ia menjadi lebih tenar melalui film Titanic yang disutradarai oleh James Cameron.

Film Titanic meraih 14 nominasi Oscar, termasuk yang terbanyak dalam sejarah perfilman, dan memenangi 11 di antaranya. Tragisnya, DiCaprio yang menjadi pemeran utama pria sama sekali tidak masuk nominasi.
Sejak itu, DiCaprio tampil di banyak film, hampir semuanya bagus. Ia memerankan begitu banyak tokoh, dengan karakter yang sangat kuat. Setiap tahun, sepertinya ia menunggu penuh harap untuk meraih Oscar. Ada 5 kali ia dinominasikan, tetapi baru tahun 2016 ini ia meraihnya.
Perjalanan meraih Oscar bagi DiCaprio adalah perjalanan amat panjang. Bila dihitung dari peran pertamanya dalam film bagus, yaitu Titanic, ia menunggu selama 19 tahun.

Dari sisi umur, ia meraihnya pada usia 42 tahun, cukup tua, mengingat bahwa ia telah berkarier sejak belia. Bandingkan dengan Tom Hanks yang meraihnya pada usia 35 tahun. Namun, ia tidak menyerah, dan akhirnya sukses mendapatkan Oscar.

Sukses adalah sebuah perjalanan untuk menuju atau meraih sesuatu. Sukses adalah cerita sejarah hidup seseorang. Sukses itu unik, ia punya pola yang khas, yang tidak sama bagi setiap orang.
Kita sering merasa tertekan ketika melihat orang lain sukses. Kawan-kawan kita sudah jadi ini itu, kita masih begini saja. Si A sudah meraih anu pada usia sekian, saya sudah umur segini belum apa-apa.

Kita merasa hidup kita adalah persaingan kita dengan orang lain, dan kita adalah pecundang dalam persaingan itu.
Cerita sukses DiCaprio mengajarkan pada kita bahwa seseorang dengan modal hebat pun perlu merangkak sangat lama untuk meraih sukses. Tidak cuma itu. Ia mengajarkan bahwa sukses itu adalah perjalanan yang bisa dinikmati pada setiap titiknya.

Namun, usaha untuk meraih impian tidak boleh redup oleh kenikmatan ataupun kesusahan sepanjang perjalanan.

DiCaprio sudah melalui banyak anak tangga sukses sebelum ia meraih Oscar pertamanya. Selain 5 nominasi Oscar, ia memenangi begitu banyak penghargaan lain.

Tentu saja tak boleh kita lupakan bahwa ia mendapat sangat banyak uang dari setiap perannya dalam film. Boleh dikata, setiap langkahnya adalah langkah sukses. Sepertinya, ia pun tak akan berhenti dengan satu Oscar saja.

Sukses adalah perjalanan laksana mendaki gunung. Perjalanan itu menanjak, tidak mudah. Jangan menyerah karena setiap langkah kita adalah satu langkah mendekat ke tujuan. Nikmati saja apa yang bisa dinikmati dalam setiap langkah kita.

Lalu yang terpenting, kita tidak berpuas diri ketika tujuan sudah tercapai. There is always one mountain left to climb.

0 comments:

Posting Komentar